
Lagu Halo-halo Bandung ciptaan Ismail Marzuki dijiplak menjadi Halo-halo Kuala Lumpur. Lagu itu viral ketika banyaknya yang memperbincangkan lagu tersebut.
Dalam video yang diunggah akun Youtube anak-anak tersebut berdurasi 18 menit 59 detik menayangkan animasi kartun dan lagu yang serupa dengan Halo-halo Bandung.
Dari durasi yang panjang itu, lagu yang dinyatakan jiplak tersebut berdurasi 1 menit 37 detik, dan sisanya dilanjutkan dengan lagu anak-anak lainnya.
Melihat video tersebut tentu saja netizen Indonesia kecewa dan geram.