• September 8, 2024

Tiket TMII Sudah Bisa Dipesan Online Loh

Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, menggelar uji coba pembukaan terbatas untuk masyarakat mulai Minggu (20/11/2022) mendatang. Uji coba ini dilakukan setelah TMII ditutup sementara untuk revitalisasi.

“Minggu, 20 November 2022, TMII akan mulai melakukan uji coba buka terbatas untuk masyarakat, lho!” tulis akun Instagram resmi TMII.

Direktur Eksekutif TMII Emilia Eny Utari memberikan konfirmasi bahwa tiket uji coba pembukaan TMII sudah bisa dipesan secara online (daring).

“Pembelian tiket sudah bisa dimulai dari hari ini 16 November 2022,” Menurut laman pemesanan tiket TMII, beberapa wahana yang akan dibuka untuk uji coba terbatas, di antaranya Taman Burung, Museum Fauna Indonesia Komodo & Taman Reptilia, Dunia Air Tawar & Dunia Serangga, Museum Asmat, serta Taman Melati.

Sementara itu, Museum Indonesia, Teater Keong Emas, Museum Timor-Timor, Istana Anak-Anak Indonesia, Tram Mover, dan Museum Bayt Alquran masih tentatif.Tidak hanya itu, beberapa anjungan, seperti Anjungan Maluku Utara, Sumatera Utara, Papua Barat, Sulawesi Barat, dan Gorontalo, juga masih dalam tahap renovasi.

Panduan beli tiket TMII dan harganya

Untuk diketahui, pembelian tiket masuk uji coba pembukaan TMII bisa dilakukan melalui situs www.tamanmini.com mulai Rabu (16/11/2022), dengan kuota pengunjung harian terbatas.

Pengunjung bisa langsung meng-klik gambar berwarna hijau bertuliskan Reservasi Tiket Uji Terbatas yang ada di sebelah kiri atas beranda situs TMII. Kemudian, isi tanggal dan waktu kunjungan, lalu lakukan pembayaran.

Daftar harga tiket TMII 2022

Dikutip dari laman resmi TMII, berikut daftar harga tiket masuknya:

Tiket Pintu Masuk: Rp 25.000

Mobil: Rp 20.000

Bus atau Truk: Rp 40.000

Sepeda Motor: Rp 15.000

Sepeda: Rp 5.000.

Adapun harga tiket wahana sebagai berikut:

Dunia Air Tawar dan Dunia Serangga: Rp35.000

Taman Burung Rp 30.000

Museum Fauna Indonesia Komodo dan Taman Reptilia: Rp25.000

Berikut syarat dan ketentuan dalam berwisata di TMII:

Pengunjung yang berusia kurang dari 12 tahun wajib didampingi oleh orangtua yang sudah divaksinasi.

Sudah mendapatkan vaksin.

Memiliki aplikasi PeduliLindungi.

Read Previous

Sumedang Mempersiapkan Diri Ekspor Mangga ke Jepang

Read Next

Ronaldo Bikin Masalah, Seluruh Pemain MU Memilih Gak Mau Ikut Campur

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *