• November 26, 2024

Raih Gelar Juara Dunia MotoGP 2021, Quartararo Kehabisan Kata

Jakarta – Rider Yamaha, Fabio Quartararo, sudah mengunci gelar juara dunia MotoGP 2021. El Diablo kehabisan kata-kata.
Saat membalap di Misano World Circuit Marco Simoncelli, Misano, San Marino, Minggu (24/10/2021), Quartararo finis keempat. Dia mengumpulkan 267 poin di klasemen MotoGP 2021.

Dengan MotoGP 2021 tinggal menyisakan 2 seri, raihan poin Quartararo tak bisa dikejar lagi. Rider Ducati, Francesco Bagnaia, yang menjadi pesaing terdekatnya, gagal finis di MotoGP Emilia Romagna.

Bagnaia sebenarnya mempunyai kesempatan untuk memperpanjang napas di perburuan gelar juara. Dia, yang ada di posisi terdepan, malah crash saat race ke-16 musim ini tinggal menyisakan 4 lap lagi.

Quartararo pun merayakan keberhasilan menjadi juara dunia lebih cepat. Dia masih tak percaya bisa menjadi juara dunia MotoGP 2021.

“Saya masih tidak percaya. Saya bahkan tak bisa berkata-kata, rasanya luar biasa,” kata Quartararo saat diwawancara selepas balapan.

“Saat ini, saya menjalankan mimpi saya, dan rasanya menyenangkan,” kata dia menambahkan.

Dengan hasil MotoGP musim ini, Quartararo, menjadi rider Prancis pertama yang menjadi juara dunia. Di musim ini, Quartararo mampi memenangi lima seri.

Pebalap 22 tahun itu meraih sebanyak 2 kali posisi kedua, dan 3 kali finis ketiga. Quartararo juga konsisten meraih poin dalam 16 balapan yang sudah dijalani.

Read Previous

Digitalisasi Permudah Proses Pajak Secara Transparan

Read Next

Solskjaer Diprediksi Akan Kena Pecat di Akhir Bulan November

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *