Nintendo Switch 2 ini sudah dipamerkan terhadap para developer terpilih. Konsol game yang sangat menarik itu sepertinya akan dirilis tidak lama lagi.
Dilaporkan oleh Eurogamer Nintendo sudah mendemonstrasikan Switch 2 ini pada event Gamescom bulan lalu. Demonstrasi tersebut menampilkan game Zelda: Breath of the Wild yang sudah dirancang lebih canggih.
VGC mengatakan bahwa Nintendo juga memamerkan The Matrix Awakend Unreal Engine 5 menggunakan jenis hardware yang akan hadir di konsol Nintendo berikutnya.
Demonstrasi tersebut menggunakan teknologi upscaling DLSS milik Nvidia dengan ray tracing, yang mengindikasikan bahwa Nintendo dan Nvidia sedang mengembangkan chip yang lebih canggih untuk Switch 2.
Nintendo Switch 2 ini akan dirilis padah tahun 2024 mendatang. Konsol ini kabarnya akan menggantikan panel OLED dengan LCD untuk menekan harganya.